Masuk Daftar

YLNI KONSISTEN MELAKUKAN PERAWATAN DAN PENANAMAN POHON

Berita Warga
(Kamis 6 Maret 2025) Yayasan Lingkungan Nusantara Indah YLNI "Duta Lingkungan" Subang melaksanakan kegiatan penanaman pohon dilokasi TPS Sukasari yang pada Minggu kemarin sudah dibongkar.

Sekitar 100 pohon keras jenis milenium ditanam oleh kawan kawan YLNI di bawah kordinator Gofur G4 dengan anggota Laung, Leman, Tasa, Dibaj, Kusnadi, Amak, Karli.

G4 Kordinator kegiatan ini mengatakan Tujuan dari penanaman pohon di lokasi TPS liar Sukasari ini adalah untuk mengedukasi masyarakat bahwa tempat tersebut adalah bukan tempat pembuangan sampah dan penanaman pohon dimaksudkan untuk penghijauan dan reboisasi ditempat itu agar kualitas udara menjadi lebih baik serta mengingatkan masyarakat sekitar untuk tidak membuang sampah di tempat itu lagi karena masih terlihat beberapa masyarakat masih membuang sampah di lokasi tersebut bahkan salah satu hotel terdekat juga membuang sampah di situ. Yang dilakukan YLNI terus mengingatkan masyarakat umum untuk tidak membuang sampah di tempat itu.

Memang tidak mudah merubah kebiasaan masyarakat seperti ini diperlukan edukasi terus menerus serta peran serta pemerintahan desa dan kecamatan sangat di perlukan untuk membuat TPS yang representatif di wilayah tersebut.

*Peraturan Pemerintah Kabupaten Subang no. 5 Tahun 2018 sendiri jelas menyatakan bahwa larangan membuang sampah ditempat umum bisa diberikan sanksi berupa kurungan dan denda.

Diperlukan edukasi dan peringatan yang terus menerus serta pemahaman komitmen bersama untuk mengatasi permasalahan sampah ini.

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 92 kali

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar