Log In Sign Up

Resah Dengan Sampah, APBD Babelan Datangi Kelurahan Bahagia Untuk Diskusi

Citizen News
Atmago.com // Babelan-Kabupaten Bekasi _ Aliansi Pemuda Bicara Daerah (APBD) angkat bicara terkait ceceran sampah yang didominasi oleh sampah limbah domestik seperti plastik, Styrofoam dan jenis lainnya di wilayah Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi. Rabu (15/01/2025).

Selain itu ada permasalahan yang bermunculan di sekitaran Kelurahan Bahagia yaitu ceceran sampah di sepanjang jalan Danau Marakas serta di beberapa jalan lainya, sehingga mengurangi keestetikan saat di pandang mata pengguna jalan dan masyarakat yang melintas.

Menyikapi hal tersebut, Aliansi Pemuda Bicara Daerah (APBD) berinisiatif untuk mengajak kepada pihak-pihak yang berwenang dalam permasalahan tersebut untuk duduk bersama dan berdiskusi bersama.

Khirul Anwar, S.STP, M.Si selaku Lurah bahagia merespon baik masukan dan kritik dari APBD serta mendukung ide-ide yang di berikan oleh para pemuda.

"Selain menjadi masukan dan kritik dari para pemuda. Ini harus menjadi perhatian juga dari pihak yang berwenang, kami dari kelurahan bahagia sangat mendukung ide dan gagasan yang di paparkan oleh para pemuda. Harapannya untuk mewujudkan kelurahan bahagia yang cinta terhadap lingkungan maka sangat dibutuhkan peran dan kontribusi para pemuda" Ujar Khirul

Bayhaqi selaku ketua APBD, melihat lampu hijau dari hasil Rakornas Kementerian Lingkungan Hidup terkait inisiasi agar setiap desa dan kelurahan mulai menerapkan konsep bank sampah, dan ia pun optimis konsep ini akan mendapatkan dukungan dari PJ. Bupati Bekasi.

"Dengan berdiskusi kepada pihak terkait khusunya bapak kelurahan bahagia, pihak pengembang marakas dan UPTD Dinas Lingkungan Hidup mau mendengarkan kegelisahan kami serta mendengarkan masukan dan saran kami. Kedepan mudah-mudahan kita dapat membangun kerja sama yang baik demi mewujudkan maslahat untuk masyarakat sekitar, umumnya untuk kecamatan babelan, khususnya untuk kelurahan bahagia" ucap Bayhaqi.


#UPTD I
#Camatbabelan
#DLHKabuptenbekasi
#Pakbbekasi

Popular Hashtag

Citizen News Most Popular

Citizen News Recent Posts

Explore more information

Citizen News

Latest news in your neighborhood

Job

Job vacancies information for you

Event

Discover local events to attend

Report

Problems in your neighborhood

Community

AtmaGo community rooms

Check out selected news, curated especially for you!

Log In Sign Up