Masuk Daftar

Sosialisasikan Pengawasan Partisipatif, Cara Panwaslu Sukorambi Sukseskan Pilkada 2024

Berita Warga
Berita Warga - Dalam rangka menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) kecamatan Sukorambi menyelenggarakan sosialisasi pengawasan partisipatif masyarakat terhadap pelaksanaan Pilkada, Kamis 17/10/2024.

Acara yang dilaksanakan di balai desa Sukorambi tersebut bertujuan untuk mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pengawasan setiap tahapan pemilihan.

Kegiatan ini dilaksanakan di Balai desa Sukorambi pada pukul 13.00 hingga 16.00 WIB dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat.

Elemen masyarakat yang hadir pada acara tersebut terdiri dari perwakilan berbagai organisasi masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan Badan Perwakilan Desa (BPD) se-kecamatan Sukorambi.

Dalam sambutannya, sebelum membuka acara, ketua panitia Ahmad Subairi menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam mengawal proses demokrasi di tingkat lokal. Menurutnya, pengawasan partisipatif adalah kunci untuk memastikan bahwa proses pemilihan berjalan secara jujur, adil, dan demokratis.

"Dengan terlibat aktif dalam pengawasan pelaksanaan Pilkada, masyarakat dapat membantu mencegah terjadinya kecurangan dan pelanggaran yang dapat mencederai demokrasi,” ujar Subairi.

Kegiatan sosialisasi ini juga menghadirkan narasumber dari Forum Pendamping Pembangunan Indonesia (FPPI)
Akhmad Fauzan Arif Hadi Prabowo, yang memberikan pemaparan mengenai mekanisme dan pentingnya pengawasan partisipatif.

Melalui pemaparan pemateri, para peserta juga dibekali pengetahuan tentang hak dan kewajiban masyarakat sebagai pengawas pemilu serta cara-cara melaporkan dugaan pelanggaran yang terjadi di lapangan.

Selain itu, dalam sesi diskusi, peserta sosialisasi juga diberi kesempatan untuk menyampaikan pendapat, saran, serta pengalaman terkait pengawasan pemilu.

Antusiasme peserta terlihat dari adanya respon balik dari materi yang disampaikan nara sumber. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat Sukorambi memiliki kesadaran tinggi untuk turut aktif menjaga kualitas demokrasi di Pilkada serentak tahun 2024.

Salah satu tokoh masyarakat desa Sukorambi Hartono, dalam sesi tanya jawab mempertanyakan kepada panitia, kepada siapa harus melapor apabila masyarakat menemukan kecurangan-kecurangan. Hartono juga meminta kepada Panwaslu kecamatan agar kerahasian identitas pelapor harus di jamin dan perlindungan hukum juga harus di berikan ketika pelaporan masyarakat berlanjut ke jalur hukum.

"Jangan sampai pelapor kecurangan pemilu mendapatkan kerugian mental atau bahkan kerugian materi karena niat baiknya membantu Panwaslu", jelas Hartono.

Di akhir acara, seluruh peserta menyatakan komitmen bersama untuk ikut serta dalam mengawasi setiap tahapan Pilkada 2024, dengan harapan dapat mewujudkan Pilkada yang berintegritas dan akuntabel serta menghasilkan pemimpin yang berkualitas. (Muhlis)

Tagar Populer

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar