Log In Sign Up

Pestisida Nabati Dari Daun Kelor

Citizen News
Siapa tak kenal tanaman Kelor atau (Moringa Oleifera), di beberapa daerah tanaman ini dikenal dengan nama Murong (Aceh), Kelor (Melayu) Munggai (Minangkabau), Kilor (Lampung), Kelor (Sunda), Kelor (Jawa Tengah), Marongghi (Madura), Parongge (Bima), Kawona (Sumba), Kirol (Buru), Kelo (Ternate).

Sebagian masyarakat Indonesia mempercayai Kelor sebagai pengusir sihir, tetapi di balik semua itu, tanaman Kelor dapat berfungsi sebagai fungisida.

Kandungan kimia yang terjkandung dalam akar, daun dan kulit batang Kelor mengandung saponin dan polifenol, sedangkan kulit batangnya mengandung alkaloida dan daunnya mengandung minyak atsiri.

Kandungan minyak atsiri pada daun inilah yang dapat dimanfaatkan menjadi fungisida.

𝗒𝗣𝗧 𝗦𝗔𝗦𝗔π—₯𝗔𝗑
Antraknos early blight
Fruit rot
Leaf spot

𝗕𝗔𝗛𝗔𝗑 𝗗𝗔𝗑 π—”π—Ÿπ—”π—§
β€’ 5 kg daun Kelor
β€’ 15 liter air
β€’ Pisau
β€’ Alat penumbuk/blender
β€’ Saringan

𝗖𝗔π—₯𝗔 π—£π—˜π— π—•π—¨π—”π—§π—”π—‘
Daun Kelor dicuci sampai bersih, kemudian dicacah, ditumbuk/diblender sampai halus, tambahkan air, rendam selama 24 jam, saring.

𝗖𝗔π—₯𝗔 π—£π—˜π—‘π—šπ—šπ—¨π—‘π—”π—”π—‘
Semprot pada seluruh bagian tanaman yang terserang pada pagi hari.

Source :
https://penatani.id/sharing/793

#PenaTani
#Kelor

Popular Hashtag

Citizen News Related

Citizen News Most Popular

Citizen News Recent Posts

Explore more information

Citizen News

Latest news in your neighborhood

Job

Job vacancies information for you

Event

Discover local events to attend

Report

Problems in your neighborhood

Community

AtmaGo community rooms

Check out selected news, curated especially for you!

Log In Sign Up