Masuk Daftar

Manfaat Dan Cara Membuat Eco Enzyme

Berita Warga
𝗘𝗖𝗢 𝗘𝗡𝗭𝗬𝗠𝗘

Eco Enzyme adalah hasil dari fermentasi limbah dapur organik seperti ampas buah dan sayuran, gula (gula coklat, gula merah atau gula tebu), dan air.

𝗣𝗿𝗼𝘀𝗲𝘀 𝗘𝗰𝗼 𝗘𝗻𝘇𝘆𝗺𝗲

Dalam proses pembuatannya. Eco Enzyme melepaskan gas ozon (O³). O³ dapat mengurangi karbondioksida (CO²) di atmosfer yang memperangkap panas di awan. Jadi akan mengurangi efek rumah kaca dan global warming.

Enzim mengubah amonia menjadi nitrat (No³), hormon alami dan nutrisi untuk tanaman. Sementara itu mengubah CO² menjadi karbonat (CO³) yang bermanfaat bagi tanaman laut dan kehidupan laut.

𝗠𝗮𝗻𝗳𝗮𝗮𝘁 𝗘𝗰𝗼 𝗘𝗻𝘇𝘆𝗺𝗲

Karena kandungannya, Eco Enzyme memiliki banyak cara untuk membantu siklus alam seperti memudahkan pertumbuhan tanaman (sebagai fertilizer), mengobati tanah dan juga membersihkan air yang tercemar. Selain itu bisa juga ditambahkan ke produk pembersih rumah tangga seperti shampoo, pencuci piring, deterjen, dan lain-lain.

Pembersih enzim ini 100% natural dan bebas dari bahan kimia, mudah terurai, lembut di tangan dan lingkungan. Cairan ini juga penolak serangga alami yang membuat semut, serangga dan lain-lain menjauh. Saking alaminya, setelah digunakan untuk pel, cairan ini juga bisa dipakai untuk menyiram tanaman. Eco Enzyme juga dapat digunakan merangsang hormon tanaman guna meningkatkan kualitas buah dan sayuran dan untuk meningkatkan hasil panen.

𝗖𝗮𝗿𝗮 𝗠𝗲𝗺𝗯𝘂𝗮𝘁 𝗘𝗰𝗼 𝗘𝗻𝘇𝘆𝗺𝗲

❶ Siapkan sampah organik seperti, seperti kulit buah, sayur, gula merah dan air.

❷ Buat perbandingan 1:3:10, contoh :
100gr gula merah
300gr kulit buah
100ml air.

❸ Tuang semua bahan ke dalam botol (dapat menggunakan blender untuk mencacah limbah), kemudian campur gula dan air ke dalam botol.

❹ Simpan di tempat sejuk dan biarkan selama 3 bulan.

Sumber :
Dinas Lingkungan Hidup Jawa Barat
@dlhjabar

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 5992 kali

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar