Masuk Daftar

LAHIRNYA RELASI BERSINERGI

Berita Warga
Lahirnya RELASI BERSINERGI

Minggu, 14 November 2021, beberapa pemuda Babelan dan Sukawangi bertemu untuk membahas beberapa persoalan sosial yang kerap terjadi di lingkungan mereka.

Dari hasil pertemuan di Kp Blendung Desa Kedung Pengawas ini disepakati oleh beberapa perwakilan komunitas yang hadir untuk bersinergi melakukan kegiatan-kegiatan sosial yang sering terjadi di masyarakat khususnya di kecamatan Babelan dan Sukawangi.

Dalam pertemuan tersebut, juga ditetapkanlah nama RELASI BERSINERGI (Relawan Bekasi - Bersinergi) dengan diketuai oleh Arimbi.

Memasuki musim penghujan, semua anggota RELASI BERSINERGI akan lebih intens memantau perkembangan cuaca untuk memitigasi kemungkinan banjir dan bagaimana membantu masyarakat yang akan terlanda banjir musiman tersebut.

"Semoga dengan terbentuknya RELASI BERSINERGI maka pergerakan relawan akan semakin terkoordinasi dan tepat sasaran," ucap Arimbi selaku ketua RELASI BERSINERGI.

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 816 kali

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar