Masuk Daftar

HASIL SURVEY PENGELOLAAN SAMPAH KAB. JOMBANG 2021

Berita Warga
Keberhasilan tata kelola sampah rumah tangga dipengaruhi partisipasi seluruh komponen di dalam sebuah wilayah. Dimulai dari pemerintah, kemudian diikuti oleh dunia usaha, dunia pendidikan dan yang paling penting adalah partisipasi masyarakat. Kajian ini bertujuan mengetahui persepsi masyarakat di Kabupaten Jombang tentang kebijakan, kualitas dan jangkauan layanan program pemerintah terkait pengelolaan sampah rumah tangga.. Seberapa besar pengetahuan masyarakat terkait pengelolaan sampah di Kabupaten Jombang, maka sebesar itu pula partisipasi masyarakat terhadapnya.
Kajian ini akan menjadi landasan pengembangan program pengelolaan sampah rumah tangga, kolaborasi Pemerintah Kabupaten (PEMKAB) Jombang dengan Sanggar Hijau Indonenesia (SHI). Kajian yang dilakukan SHI dengan dukungan USAID-MADANI sejak Pebruari sampai Maret 2021 menemukan bahwa komitmen PEMKAB Jombang dalam mengembangkan pengelolaan sampah sudah terlihat nyata. Ini dapat dilihat pada adanya Peraturan Daerah Kabupaten Jombang 3/2019 tentang pengelolaan sampah, adanya perencanaan program dan penyediaan anggaran. Namun, sebagian besar masyarakat belum mengetahui kebijakan tersebut; 60%. 90% belum mengetahui perencanaan program pengelolaan sampah sehingga mereka menyatakan bahwa perencanaan program tersebut belum tepat sasaran. Keterbatasan informasi ini berdampak pada sebagian besar responden berpendapat bahwa kebijakan dan program pengelolaan sampah di Kabupaten Jombang perlu diperbaiki dan dikembangkan agar sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Pandangan masyarakat terhadap lemahnya program pengelolaan sampah, tidak berbanding lurus dengan kualitas pengetahuan masyarakat tentang pengelolaan sampah. 78% masyarakat mengetahui teknik atau cara pengelolaan sampah. Teknik pengelolaan sampah yang paling banyak diketahui oleh para responden adalah teknik pengelolaan sampah secara mandiri; 25.38%. Selebihnya adalah pembuangan ke TPA; 17.26%, pengelolaan sampah di Bank Sampah; 16.25%, dan TPS 3R; 7.11%. Sebagian besar masyarakat juga sudah mengetahui pentingnya pemilahan sampah; 66%.
Masyarakat memahami teknik mengelola sampah dari media sosial; 36%. Selebihnya dari sosialisasi dan pelatihan; 24%, serta dari leafleat dan acara-acara di televisi. Pandangan masyarakat akan lemahnya kualitas program PEMKAB Jombang juga tidak senada dengan jangkauan layanan pengelolaan sampah. Sudah 62% responden mendapat akses layananan pengangkutan sampah di wilayah tempat tinggal mereka, dan sebagian besar mereka juga sudah mengetahui titik-titik penimbunan sampah; 54%.
Miringnya pandangan masyarakat terhadap kualitas layanan Pemkab Jombang ini nampaknya bersumber dari, hanya 29% responden yang menyatakan bahwa jadwal pengangkutan sampah sudah tepat waktu. Selebihnya menyatakan bahwa pengangkutan sering terlambat, armada kurang dan jangkauan angkutan kurang merata.
Sebenarnya, mayoritas menyambut baik adanya sosialiasi atau pelatihan tentang pengelolaan sampah; 92%. Namun, saat ini jangkauan sosialisasi dan pelatihan tersebut masih mencakup 48% responden. Jangkauan pelatihan ini ternyata berbanding lurus dengan prosentasi responden yang sudah melakukan pengelolaan sampah secara mandiri, yaitu 42%. Adapun 48% responden yang tidak mengelola sampah secara mandiri, mereka membuang sampah dengan cara dibakar, membuang ke TPS, ditimbun di dalam galian tanpa memisahkan sampah organik dan non-organik, dan 2% diantaranya membuang ke sungai.
Dari temuan di atas, saran pengembangan program pengelolaan sampah, strategi yang perlu dipertimbangkan adalah 1) Pelibatan stakeholder dan masyarakat dalam perencanaan program, sehingga masyarakat mengetahui dan merasa memiliki atas program yang dikembangkan Pemkab Jombang; 2) Mengembangkan media sosial sebagai sarana penyampaian materi pengelolaan sampah; 3) Meningkatkan jangkauan sosialiasi tentang teknik atau cara pengelolaan sampah secara mandiri. 4) Memperluas jangkauan pengangkutan sampah dengan menambah jumlah dan sarana, sesuai kemampuan yang dimiliki.

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 1519 kali

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar