Dampak Covid-19 Sangat Dirasakan Kelompok Gandeng Gendong
Citizen News

Dampak wabah virus corona telah dirasakan masyarakat Yogyakarta. Tidak hanya kesehatan dan ekonomi, namun juga sosial. Dampak virus Corona juga sangat dirasakan oleh "Biharu" Snack dan Nasi Box. Sebagai salah satu penyedia jamuan makan dan minum di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta, yang mengalami penurunan pesanan signifikan.
Seluruh anggota yang tergabung dalam kelompok "Biharu" merasakan dampak ekonomi akibat virus ini. Namun, tidak dapat berbuat banyak, karena selama ini sangat menggantungkan pesanan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Yogyakarta. Sementara menitipkan di warung-warung dan berjualan di pasar yang selama ini dilakukan sebagian anggota, sudah tidak dapat diharapkan.
Berpangku tangan dan menyesali diri atas kondisi ini, tidak akan lebih baik. Berikhtiar dengan berbagai cara terus dilakukan. Salah satu cara yang sedang dan terus dilakukan dengan cara berjualan via online, melalui group whatsapp. Disamping, menawarkan via media sosial.
Mardiana Wati, Ketua kelompok "Biharu" menyatakan, dampak virus ini sangat dirasakan oleh seluruh anggota. Penurunan signifikan atas produksi snack dan nasi box dirasakan anggota. Bahkan salah satu anggota tidak dapat berproduksi lagi, karena tidak lagi memiliki modal.
"Kami masih berharap ada skema intervensi dari pemerintah Kota Yogyakarta kepada kelompok penyedia jasa makan dan minum ini. Data penyedia jasa, sudah terdaftar secara lengkap dan juga terdampak Covid-19", jelasnya.
Lebih lanjut, dia menjelaskan, salah satu upaya membantu anggota, dengan menawarkan secara japri (jalur pribadi) melalui whatsapp. Upaya ini, sedikit banyak membuahkan hasil. Bahkan, anggota mulai bervariasi dalam jenis snack dan menu nasi box-nya.
"Kami terus menawarkan kepada banyak pihak atau dapat dipesan melalui telepon atau Whatsapp 0877-3953-3058. Snack Risol mayo dan Donat mulai banyak yang suka. Selain murah, juga rasanya enak. Siap diantar ke konsumen, minimal 2 paket", jelas Ana.
Ikhtiar tiada henti, walau kondisi terdampak Covid-19. Berharap masih banyak jalan untuk terus bangkit. (KangRozaq)
#WirogunanSemarak
#AbdulRazaq
#GandengGendong
#TerusBerbuat
#MemanfaatkanHidupUntukHidupBermanfaat
Seluruh anggota yang tergabung dalam kelompok "Biharu" merasakan dampak ekonomi akibat virus ini. Namun, tidak dapat berbuat banyak, karena selama ini sangat menggantungkan pesanan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Yogyakarta. Sementara menitipkan di warung-warung dan berjualan di pasar yang selama ini dilakukan sebagian anggota, sudah tidak dapat diharapkan.
Berpangku tangan dan menyesali diri atas kondisi ini, tidak akan lebih baik. Berikhtiar dengan berbagai cara terus dilakukan. Salah satu cara yang sedang dan terus dilakukan dengan cara berjualan via online, melalui group whatsapp. Disamping, menawarkan via media sosial.
Mardiana Wati, Ketua kelompok "Biharu" menyatakan, dampak virus ini sangat dirasakan oleh seluruh anggota. Penurunan signifikan atas produksi snack dan nasi box dirasakan anggota. Bahkan salah satu anggota tidak dapat berproduksi lagi, karena tidak lagi memiliki modal.
"Kami masih berharap ada skema intervensi dari pemerintah Kota Yogyakarta kepada kelompok penyedia jasa makan dan minum ini. Data penyedia jasa, sudah terdaftar secara lengkap dan juga terdampak Covid-19", jelasnya.
Lebih lanjut, dia menjelaskan, salah satu upaya membantu anggota, dengan menawarkan secara japri (jalur pribadi) melalui whatsapp. Upaya ini, sedikit banyak membuahkan hasil. Bahkan, anggota mulai bervariasi dalam jenis snack dan menu nasi box-nya.
"Kami terus menawarkan kepada banyak pihak atau dapat dipesan melalui telepon atau Whatsapp 0877-3953-3058. Snack Risol mayo dan Donat mulai banyak yang suka. Selain murah, juga rasanya enak. Siap diantar ke konsumen, minimal 2 paket", jelas Ana.
Ikhtiar tiada henti, walau kondisi terdampak Covid-19. Berharap masih banyak jalan untuk terus bangkit. (KangRozaq)
#WirogunanSemarak
#AbdulRazaq
#GandengGendong
#TerusBerbuat
#MemanfaatkanHidupUntukHidupBermanfaat