Masuk Daftar

Bersama Batik Tulis Kebon Indah,Simbah Marti Tetap Berkarya Mengisi Hari Tua

Berita Warga
Desa Kebon adalah salah satu desa di Kecamatan Bayat Kabupaten Klaten yang dikenal dengan budaya membatik, hampir semua ibu-ibu di desa ini bisa membatik secara turun menurun,termasuk simbah Marti (70) yang sampai saat ini masih melakukan kegiatan membatik untuk mengisi waktu luang.Beliau yang saat ini tinggal di dukuh Ngepringan Desa Kebon, sangat bersyukur masih dikarunia penglihatan dan kesehatan yang baik sehingga bisa berkarya sesuai dengan keahliannya di usia beliau saat ini."Sangat menyenangkan di usia seperti saya masih bisa melihat batik di desa Kebon sangat maju dan bisa menjadi wadah bagi para pembatik muda dan tua,bahkan saat pandemi masih ada pesanan batik"kata simbah Marti (6/10/2020)

Batik Tulis Kebon Indah saat ini memiliki 180 anggota yang diketuai ibu Dalmini membentuk koperasi yang menaungi kegiatan mereka sebagai anggota sekaligus pemilik usaha batik.
Dengan banyak liku liku, dari proses produksi sampai pemasarannya, akhirnya produk batik mereka bisa dikenal masyarakat luas, selama pandemi covid ini ada saja pesanan batik meskipun jumlahnya tidak sebanyak dulu,pesanan datang dari kota Surabaya, Semarang, Jakarta dan beberapa kota lainnya.
Teknik pewarnaan alam yang ramah lingkungan serta batik tulis yang khas di desa Kebon mempunyai peminatnya tersendiri.

#Salam dari desa
#Semoga bermanfaat
#Mari dukung UMKM

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 1888 kali

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar