Log In Sign Up

TIDAK MENGHISAP ROKOK SAMBIL BERKENDARA (BAGIAN 2)

Community Discussion
Artikel bagian pertama,
https://www.atmago.com/berita-warga/tidak-menghisap-rokok-sambil-berkendara-bagian-1_0820c9d1-7c8e-4a47-a2d5-86c8607978f4


Bisakah anda bayangkan saat anda mengendarai motor sambil merokok, kira-kira kemana angin akan membawa debu rokok anda? Pastilah kebelakang anda, kira-kira siapa yang terkena sisa debu rokok anda? Ya pengguna motor dibelakang anda juga, sudah pasti itu akan mengenai jaket pengguna motor yang dibelakang anda. Atau mengenai wajah pegendara motor yang lain dan mungkin yang lebih fatal lagi bisa saja mengenai mata pengguna motor yang lain.

Mari kita berandai-andai. Bayangkan saat anda mengendarai motor sambil merokok dijalan raya, lalu anda menjentikkan sisa rokok yang sudah terbakar dengan jari anda, apakah ia hanya debu saja? selalu masih ada sepercik bara api diantara sisa-sisa debunya, teman. Lalu kira-kira dimanakah letak bahayanya? Debu rokok yang sudah anda jentikkan ternyata terbang dibawa angin lalu mengenai tangan pengguna sepeda motor yang ada dibelakang anda. Karna debu rokok anda masih panas, saat mengenai kulit tangan pastilah akan menimbulkan perih.

Menurut anda, apakah ia yang terkena sisa debu rokok anda masih bisa berkonsentrasi saat mengendarai motor? Tidak. tentulah ia akan terkejut, lalu motor yang dibawanya-pun menjadi oleng dan besar kemungkinan ia akan kehilangan keseimbangan lalu jatuh atau mungkin menabrak pengguna jalan yang lain.

Seperti dikutip dari informasi mengenai bahaya merokok sambil berkendara oleh TMC Polda Metro Jaya "Abu dan bara rokok dapat membahayakan penglihatan Pengendara lain ketika masuk ke mata. Iritasi pada mata membuat Pengendara lain menjadi kurang fokus".

Sayangnya belum banyak artikel yang menyorot perihal berbahayanya melakukan aktivitas merokok saat mengendarai motor.

Sekedar himbuan buat teman-teman sesama pengendara motor, mohon untuk tidak melakukan aktivitas apapun selama dijalan raya. Itu sungguh sangat berbahaya. Belajarlah menahan diri untuk tidak merokok dijalan raya.

Bukankah pemerintah sudah memberikan peringatan akan bahaya merokok? Pengguna jalan bukan hanya anda saja. Belajarlah bertoleransi dengan sesama pengguna jalan agar perjalanan dan berkendara aman, nyaman dan selamat sampai tujuan. Mudah, bukan?

Author :
Dorma Jadi Haulian Situmorang
(Kompasiana)
Model :
Aly Said Fitriadi
Tim
Editorial :
Raden Aryo Sigit

HTCI PENGDA DKI JAKARTA

Popular Hashtag

Citizen News Related

Citizen News Most Popular

Citizen News Recent Posts

Explore more information

Citizen News

Latest news in your neighborhood

Job

Job vacancies information for you

Event

Discover local events to attend

Report

Problems in your neighborhood

Community

AtmaGo community rooms

Check out selected news, curated especially for you!

Log In Sign Up