Masuk Daftar

Takmir Masjid Miftahul Jannah Sono Bagikan Sembako

Berita Warga
Dampak Pandemi Corona Virus Disease 19 (Covid 19) yang melanda Indonesia saat ini sangat dirasakan oleh masyarakat baik dari segi Ibadah ,sosial dan ekonomi. Hal tersebut, tidak terkecuali bagi warga RW 42 Sono , Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta.

"Banyak orang yang dulu punya penghasilan dari berdagang, pekerja lepas, tukang batu, sayur keliling, penjahit keliling, pekerja harian, atau lanjut usia yang menjadi jama’ah Masjid Miftahul Jannah yang mendapatkan kesulitan ekonomi karena tidak dapat melakukan aktivitas pekerjaannya seperti biasa, sehingga mengakibatkan kondisi ekonomi masyarakat menjadi lesu". Hal tersebut, disampaikan Ketua takmir masjid Miftahul Jannah Sono Blotan H. Riyanto, SE di dampingi beberapa pengurus dan ketua RT saat ditemui di Posko Covid 19 Sono, Jum’at (10/4).

Sebagai bentuk kepedulian Pengurus Takmir Masjid Miftahul Jannah Sono, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta membagikan sembako ( beras, minyak, Gula, kecap , mie ) untuk meringankan beban ekonomi masyarakat, Ketua takmir dibantu pengurus lainya membagikan bantuan sejumlah 20 paket kepada masyarakat untuk tahap pertama. Pembagian paket bantuan untuk pertama kalinya sejak adanya wabah Covid 19 dibagikan kepada 20 Kepala Keluarga dari target 50 KK yang kondisi ekonominya terganggu akibat dampak dari wabah covid-19 ini.

Paket sembako ini setidaknya bisa meringankan beban Jamaah kami khususnya dan masyarakat Dusun Sono , tegas H. Riyanto , SE yang juga sebagai pebisnis Melilea International Indonesia ini.

Hal yang sama disampikan oleh Ributna yang akrab di panggil mbah Ibut pengepul barang bekas , salah satu penerima manfaat paket bantuan Ributna mengatakan, dengan adanya bantuan ini dapat membantu meringankan beban ekonominya. "Dengan adanya bantuan dapat membantu meringankan beban ekonomi bagi kami karena saat ini sepi dan sulit menjual barang dagangan ", katanya.

Senada disampaikan oleh Purwantyo, semenjak masyarakat memberlakukan Lock Down mandiri dagangan warung makan jadi sepi bahka tidak jualan sudah hampir 1 minggu ini, baik Purwantyo maupun Ributna mengucapkan banyak terima kasih kepada Takmir masjid atas kepedulianya membantu masyarakat dan berharap bantuan seperti ini bisa berlanjut .

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 953 kali

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar