Masuk Daftar

Sinergitas PW 'Aisyiyah, Persistri, MPKU PWM, dan Poltekkes Aisyiyah Banten di Ciboleger Baduy-Lebak

Berita Warga
Banten-20 Juni 2024M/ 13 Dzulhijjah 1445H. Kegiatan sosial yang penuh manfaat telah sukses diselenggarakan di Ciboleger, wilayah Baduy Kabupaten Lebak. Acara ini adalah kolaborasi antara Majelis Kesejahteraan Sosial (MKS) yang diketuai oleh Enong Yustianti. S. Ag, bersama Majelis Kesehatan (MKes) Pimpinan Wilayah 'Aisyiyah Banten, MPKU PWM Banten, Poltekkes 'Aisyiyah Banten, dan PERSISTRI Provinsi Banten, serta tentunya melibatkan Pimpinan Daerah 'Aisyiyah Kabupaten Lebak.
Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat ini meliputi sunatan massal anak muslim baduy, pemeriksaan kesehatan, pengobatan gratis, serta penyembelihan hewan Qurban.
Acara ini pun mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Menurut ketua pelaksana Hetty Herawati. MM sebanyak 56 orang mendapatkan layanan pemeriksaan dan pengobatan gratis, sementara 7 anak menjalani prosesi sunat massal dengan lancar.
Tenaga kesehatan Muhammaiyah dr. Gozi pun nampak berkesempatan turut serta menjadi tenaga medis yang sigap melayani pasien dari awal hingga akhir kegiatan tersebut. Selain itu terlibat pula dosen dan mahasiswa Politeknik Kesehatan Aisyiyah Banten yang dikomandoi oleh dr. Agus Hasan Setiawan, MM3KL, Liana Muslihah, MKM & Halimah Tu'sadiah, M.Kes telah berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan terbaik kepada setiap pasien.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat kesehatan langsung, tetapi juga menjadi momen penyampaian edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan. Seperti kita ketahui bahwa masyarakat Baduy dikenal dengan gaya hidup tradisionalnya. Masyarakat sekitar terlihat sangat antusias menerima kehadiran tim medis yang dengan sabar memberikan penjelasan dan perawatan.
Sebagai informasi, kerjasama lintas majelis serta lintas organisasi ini juga dihadiri oleh berbagai tokoh seperti : Dr. Ima Ni'mah Chudori, M. Pd (Ketua PWA Banten), dr. H. Nur Avenzoar, MKM (MPKU PWM Banten), Eri Rahmawati, S.Pd., MM. (Ketua Persistri Banten), Dra. Nidaul Hasanah, M. Pd (PDA Lebak) dan Drs. Engkos Yusron (Tokoh masyarakat setempat). Mereka menunjukan betapa pentingnya kolaborasi tersebut dalam upaya memberikan pelayanan kesehatan dan edukasi positif kepada masyarakat yang membutuhkan. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi upaya promosi mengenalkan amal usaha perguruan tinggi 'Aisyiyah di bidang kesehatan. Politeknik Kesehatan Aisyiyah Banten adalah sebagai salah satu amal usaha dari organisasi 'Aisyiyah Banten yang menunjukkan komitmennya dalam pengabdian kepada masyarakat dan peningkatan derajat kesehatan masyarakat.
Selain aspek kesehatan, kegiatan ini juga menjadi ladang dakwah, di mana nilai-nilai Islam tentang pentingnya menjaga kesehatan dan saling tolong-menolong disebarkan kepada masyarakat.
Dengan adanya acara seperti ini, diharapkan masyarakat Ciboleger dan sekitarnya semakin sadar akan pentingnya kesehatan dan terus mendapatkan akses terhadap layanan kesehatan yang memadai. Ujarnya.
Kegiatan ini juga menandai komitmen Politeknik Kesehatan 'Aisyiyah Banten dalam pengabdian kepada masyarakat, serta dedikasi Majelis Kesehatan Aisyiyah Banten dan MPKU PWM Banten serta Persistri Banten dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di Provinsi Banten. Semoga kegiatan serupa dapat terus berlanjut dan memberi manfaat yang lebih luas lagi bagi masyarakat. Pungkasnya.

Tagar Populer

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar