Masuk Daftar

Peringati Harlah Ke 76 Muslimat NU Gunungkidul Gelar Tumpengan, Mujahadah dan Pengajian

Berita Warga
Wonosari, 20 Maret 2022,_Dalam rangka Hari Lahir ke-76 Muslimat serta wujud rasa syukur yang mendalam Pimpinan Cabang (PC) Muslimat NU Gunungkidul menggelar Mujahadah dan Pengajian serta Tumpengan yang di ikuti oleh seluruh Pimpinan Anak Cabang Muslimat NU se Gunungkidul.

Ketua PC Muslimat Gunungkidul Hj. Badi'ah, S. Pd. I mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud dari kesolidtan seluruh Anak Cabang sehingga kompak mengadakan acara tumpengan untuk memperingati Hari Lahir Muslimat NU yg ke76 dengan mengambil tema " Kemandirian Muslimat NU Untuk Kesejahteraan Umat".

Hj. Badi'ah mengucapkan terima kasih terhadap kiprah Muslimat NU Gunungkidul yang selama ini sangat luar biasa. Melalui kegiatan dan dakwah, kata dia, Muslimat NU bisa turut serta membangun dan memajukan anak cabang masing-masing.

“Muslimat NU memiliki idealisme dan dakwah membangun kemandirian untuk kesejahteraan umat,” jelas Hj. Badi'ah

Hj. Badi'ah menyampaikan bahwa Muslimat NU memiliki mimpi dan idealisme untuk menyejahterakan umat dengan menguatkan ketakwaan terhadap Allah SWT. Muslimat NU memiliki peran yang sangat kuat termasuk dalam masa pandemi Covid-19.

Mujahadah serta Pengajian yang diisi oleh Gus Lutfi Kharis mengajak Muslimat meneguhkan nilai nilai-nilai Aswaja demi kesatuan NKRI ini.

Selanjutnya Pemotongan tumpeng yang merupakan simbol dari ungkapan rasa syukur dan simbol penyeimbang alam semesta, lambang pengharapan dan kemakmuran serta moral yang luhur, sehingga Muslimat tetap bisa berkiprah bertumbuh serta berkembang dalam masyarakat dan melakukan pemberdayaan untuk kemandirian dan kesejahteraan. (RN)

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 2104 kali

Retno Ningsih

Panutan

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar