Masuk Daftar

Penimbangan Perdana, Bank Sampah Kobak Asri RW 09 Kumpulkan 200 Kilogram Sampah

Berita Warga
Bank Sampah Kobak Asri, RW 09 Kelurahan Bojongsari Baru melakukan penimbangan sampah pertamanya pada Minggu (26/11). Pada kegiatan tersebut terkumpul sekitar 200 Kilogram sampah.

"Ini adalah penimbangan pertama yang kami lakukan setelah bank sampah ini diresmikan dua minggu lalu," ujar Ketua Bank Sampah Kobak Asri RW 09, Muhamad Ahyarudin.

Dikatakannya, sampah yang sudah terkumpul akan dijual kepada pengepul barang bekas terdekat. Hasil dari penjualan akan dimasukan kedalam kas bank sampah sesuai nama pribadi warga yang menyetor sampah tersebut.

"Nantinya warga bisa mengambil tabungan kas mereka tiap tahun atau beberapa bulan sekali. Bisa juga tabungan kas tersebut, nantinya digunakan untuk agenda refreshing warga,” ucap Ahyarudin.

Dijelaskannya, penimbangan di Bank Sampah Kobak Asri akan rutin dilakukan seminggu dua kali, yaitu pada Sabtu dan Minggu. Sekitar dua minggu terbentuk, saat ini Bank Sampah Kobak Asri sudah memiliki 11 anggota.

"Sampah yang dikumpulkan meliputi, botol plastik, kardus, kaleng dan lain sebagainya yang masih bisa dijual kembali atau didaur ulang," tutupnya.

Sumber: Humas Pemkot Depok

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 169 kali

Gilang H H

Sesepuh

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar