Masuk Daftar

Peduli Warga Isoman PRKI & Hisgana MUI Kab.Tasik bagikan Sembako

Berita Warga
Penyebaran Covid-19 didaerah cukup menghawatirkan, pelayanan kesehatan di Rumah Sakit tak jarang kewalahan, sehingga banyak warga yang terpaksa harus menjalani Isolasi Mandiri dirumahnya masing-masing.

Kondisi itulah yang menggerakan PRKI untuk kembali membuat kegiatan, kali ini PRKI menggandeng Majelis Ulama Indonesia Kab.Tasikmalaya sebagai mitra. PRKI dan Hisgana MUI Kab.Tasik bekerjasama membuat program Pembagian sembako yang ditujukan untuk warga Isolasi Mandiri. Hisgana MUI adalah satu wadah Relawan bentukan MUI yang terdiri dari 24 Komunitas & Ormas yang ada di Kabupaten Tasikmalaya.

Ketua Umum PRKI Kang Luthfi Hizba Rusydia, S.T., M.Sc menjelaskan kegiatan ini adalah bentuk kepedulian kita untuk warga Isoman.
"Warga Isolasi Mandiri adalah salahsatu yang harus kita perhatikan, disisi lain mereka harus berjuang melawan Covid-19, disisi lain juga mereka harus memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan keterbatasan mereka yang tidak bisa keluar rumah, itu yang menggerakkan hati kita untuk bergerak".

Sebelum melakukan pelaksanaan, Kang Luthfi mengintruksikan para relawan berkoordinasi dengan Puskesmas-Puskesmas untuk melakukan pendataan, sehingga sembako yang dibagikan tepat sasaran Salahsatunya Puskesmas Sukarame.

Kepala Puskesmas Sukarame Dr. Asep MP yang juga merupakan Ketua PPNI Kab.Tasik menjelaskan sampai saat ini data warga Isolasi Mandiri yang ada dilingkungan Sukarame sebanyak 29 Orang, dan itu tersebar disemua desa di Kecamatan Sukarame.

Rencananya Penyebaran Sembako ini akan dilakukan Hari Rabu, 28 Juli 2021 dengan menggunakan protokol kesehatan yang ketat.

"Semoga Indonesia kembali Pulih"
#JagaLembur

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 1136 kali

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar