Masuk Daftar

PC FATAYAT NU SUMENEP PERINGATI HARI IBU DI LAPAS PEREMPUAN

Berita Warga
Hari Senin tanggal 23 Desember 2024, PC Fatayat NU Sumenep memperingati hari ibu di lapas Perempuan Kabupaten Sumenep yang dikemas dengan acara penguatan spiritual di lapas perempuan.

Kegiatan ini berlangsung dari jam 12.30 hingga selesai, peserta yang hadir dari blok wanita kurang lebih 10 orang karena 2 orang sedang mengikuti sidang, dengan beragam kasus atau ujian yang mereka alami.

Kegiatan ini termasuk salah satu program kerja bidang dakwah PC Fatayat NU Sumenep, dengan harapan bisa memperkuat spiritual para anggota lapas perempuan.

Dalam sambutannya ketua PC Fatayat NU Sumenep Nyai. Hj. Dina Kamilia menyampaikan beberapa hal, memperkenalkan keorganisasian Fatayat NU (Badan Otonom NU khusus perempuan dari usia 20-45 tahun), menjalin silaturahim bersama lapas perempuan berbasis ukhuwah basyariyah, ukhuwah wathaniyah dan ukhuwah islamiyah. Dengan tujuan Ingin mengenal lebih dekat saudara yang ada di binaan lapas perempuan dan memberikan penguatan spiritual.

Kegiatan ini Bersamaan dengan momen hari ibu atau hari pergerakan perempuan dan milad Sayyidah Fatimah azzahro, dengan harapan kita bisa menjadi Perempuan mulia, Tangguh dan kuat dan bisa meneladani Sayyidah Fatimah azzahro.

Terakhir Ning Dina sapaan akrabnya Mengucapkan terimakasih kepada kepala rutan kelas II B dan Kasubsi Pelayanan Tahanan atas kesempatannya dan penerimaan hangatnya. Ini adalah awal kegiatan yang kami lakukan, kami PC Fatayat NU Sumenep siap bekerjasama dalam pembinaan dan penguatan spiritual di lapas perempuan selama kami mampu.

Bapak Teguh Doni Efendi selaku Kasupsi Pelayanan Tahanan memberikan sambutan hangat dan sangat senang dengan adanya kegiatan yang melibatkan lapas perempuan ini. Beliau berharap tidak hanya sekarang kegiatan ini dilakukan, tapi terus berkesinambungan, imbuhnya.

Kegiatan ini dilanjutkan oleh sahabat-sahabat dari PC Fatayat NU Sumenep, dimulai dari perkenalan dengan bermain game, menuliskan harapan dan kekhawatiran yang di tempel di gambar pohon yang telah disiapkan oleh panitia. Dilanjutkan dengan sesi berikutnya yaitu peserta menggambar sungai kehidupan, perjalan hidup mulai lahir hingga detik ini, baik di fase kehidupan yang bahagia ataupun sedih yang masih sangat terekam dengan baik dalam ingatan para peserta.

Sesi terakhir adalah penguatan spiritual bahwa kita semua adalah sama yakni ’abdullah, Allah akan memuliakan hambanya yang bertaqwa. Kemuliaan seseorang tidak diukur dengan pangkat dan harta. Dalam hidup semua orang akan mendapatkan ujian yang berbeda-beda sesuai kemampuan dan tingkatan masing-masing. Setiap ujian pasti ada hikmahnya, hikmah dari ujian itu untuk menjadi jalan menuju surgaNya Allah SWT.

Di akhir acara Bapak Ridwan Susilo Kepala Rutan Kelas II B berpartisipasi dalam foto bersama dan mengucapkan terimakasih kepada PC Fatayat NU Sumenep, beliau sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berharap terus berlanjut kedepannya, sehingga para perempuan yang ada di lapas merasa senang dan mendapatkan penguatan secara spiritual bahwa mereka juga perempuan yang hebat.(Odax)

Tagar Populer

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar