Masuk Daftar

Pasar Murah di Kelurahan Bangka Disambut Antusias Warga

Berita Warga
Pasar murah yang digelar di halaman Kantor Kelurahan Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (3/1), disambut antusias warga.

Salah satunya, warga RT 12/01 Kelurahan Bangka, Alif (45). Dia mengapresiasi pasar murah yang digelar pihak kelurahan ini, karena karena menjual kebutuhan pokok dengan harga relatif lebih murah dibandingkan di pasar umum.

"Dari segi harga ada selisih lebih murah. Kami berharap pasar murah ini dapat digelar secara rutin, terutama nantinya menjelang puasa dan lebaran," ujarnya.

Lurah Bangka, Firdaus Aulawy Rois menjelaskan, pasar murah ini merupakan hasil kolaborasi pihaknya dengan BUMD Food Station Tjipinang Jaya.

Beberapa komoditi yang dijual hari ini, lanjut Firdaus, antara lain cabai, beras, bawang, minyak goteng, gula, tepung terigu dan telur. Semuanya, dibandrol di bawah harga pasar umum atau swalayan.

"Saya lihat warga sangat antusias, karena murah dan ada potongan harga juga," tuturnya.

Ia berharap, pasar murah ini dapat mengantisipasi gejolak harga kebutuhan pokok di pasaran.

"Mudah-mudahan hadirnya pasar murah ini, kebutuhan gizi warga juga tercukupi," tandasnya.

Sumber: https://m.beritajakarta.id/read/141761/pasar-murah-di-kelurahan-bangka-disambut-antusias-warga

Tagar Populer

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar