Log In Sign Up

Normalisasi Jl Deplu Raya Capai 90 Persen

Citizen News
Normalisasi Jalan Deplu Raya Kelurahan Pondok Pinang, Kebayoran Lama, sudah mencapai 90 persen. Hampir seluruh badan jalan yang sebelumnya berdiri bangunan pagar dan tembok salah satu perumahan kini sudah dilapisi aspal.

Kepala Seksi Bina Marga Kecamatan Kebayoran Lama, Rifki mengatakan, sebelum ditertibkan, sekitar 200 meter dari total panjang Jalan Deplu Raya, Pondok Pinang, berdiri tembok yang memakan sebagian badan jalan. Setelah penertiban awal bulan ini, luas jalan bertambah menjadi sekitar 14 meter.

"Sekitar 90 persen sudah rampung dilakukan pengaspalan. Arus lalu lintas setiap pagi sudah dua arah dari arah Bintaro ke Kebayoran Lama atau sebaliknya," ujarnya, Selasa (13/9).

Mengenai keberadaan tiang listrik yang masih berdiri di sejumlah titik di badan jalan, Rifki mengatakan, pihaknya menunggu PLN merampungkan pembuatan tiang baru. Ditargetkan, dalam satu pekan ini tiang listrik di badan jalan rampung dipindah.

"Karena belum ada anggaran untuk menggunakan median jalan, sementara ini kita buat marka jalan dulu untuk antisipasi kecelakaan," tandasnya.

Sumber: Berita Jakarta

Related Topic

Related Location

Viewed 1171 times

0 Comments

Comments

Popular Hashtag

Citizen News Most Popular

Citizen News Recent Posts

Explore more information

Citizen News

Latest news in your neighborhood

Job

Job vacancies information for you

Event

Discover local events to attend

Report

Problems in your neighborhood

Community

AtmaGo community rooms

Check out selected news, curated especially for you!

Log In Sign Up