Masuk Daftar

Masuk Lorong Menjangkau Pasar

Berita Warga
Sore ini, sebuah perusahaan otomotif menyelenggarakan test drive motor di pekarangan Masjid Bani Adam Taba', Rappocini Raya lorong 3.

Warga yang mendaftar secara bergantian mencoba motor baru yang disiapkan. Ajang ini dikemas dalam bentuk game. Ada iming-iming hadiah minyak goreng menanti.

Diiringi musik riang, sebagiannya tren di Tiktok, sejumlah warga dengan antusias mencoba berkendara secara menyenangkan dengan aturan yang ditetapkan, seperti tidak boleh kaki berpijak selama test drive, harus dalam jalur yang ditentukan, dan waktu yang ditentukan.

Bolehlah sebagai hiburan juga di tengah situasi seperti ini. Sekaligus juga pengumuman promo motor brand Y dengan down payment dan angsuran yang lebih terjangkau.

Sebuah cara menjangkau pasar yang menarik dan cerdas pada masa pandemi ini. Selama puluhan tahun baru kali ini ada cara mendekati pasar yang dilakukan perusahaan otomotif sampai masuk ke dalam lorong/gang seperti ini.

Luar biasanya lagi, akan ada sunatan massal digelar perusahaan ini, MC mengumumkan kepada yang berminat supaya mendaftar kepada Daeng Sese - Ketua RT sebelah.

Pandemi memang belum berlalu tetapi sebagaimana butuh makan dan minum, masyarakat butuh berkendara, bukan? Cara-cara kreatif seperti ini semoga membantu perusahaan, utamanya dalam mempertahankan para karyawannya, juga lebih memudahkan warga golongan ekonomi menengah ke bawah.

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 1150 kali

Mugniar

Panutan

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar