Masuk Daftar

KLAKSON TELOLET DILARANG BUNYI SELAMA MUDIK, TIM GABUNGAN RAMPCHECK DI SINGAPARNA

Berita Warga
𝗞𝗟𝗔𝗞𝗦𝗢𝗡 𝗧𝗘𝗟𝗢𝗟𝗘𝗧 𝗗𝗜𝗟𝗔𝗥𝗔𝗡𝗚 𝗕𝗨𝗡𝗬𝗜 𝗦𝗘𝗟𝗔𝗠𝗔 𝗠𝗨𝗗𝗜𝗞, 𝗧𝗜𝗠 𝗚𝗔𝗕𝗨𝗡𝗚𝗔𝗡 𝗥𝗔𝗠𝗣𝗖𝗛𝗘𝗖𝗞 𝗗𝗜 𝗦𝗜𝗡𝗚𝗔𝗣𝗔𝗥𝗡𝗔

Jelang arus mudik lebaran, petugas gabungan Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa barat dan Polres Tasikmalaya melaksanakan rampcheck di Terminal Singaparna, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat pada Selasa (11/4/2023). Hasilnya klakson telolet dilarang digunakan.

Diketahui, rampcheck merupakan proses pemeriksaan kondisi fisik kendaraan termasuk klakson telolet dan perlengkapannya beserta administrasi kendaraan dan perizinan angkutan umum yang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

"Saya imbau agar sopir (angkutan umum) tidak menggunakan klakson telolet, karena bisa mengganggu fungsi pengereman. Rem anginnya itu bisa berkurang, jadi bisa membahayakan keselamatan di jalan," ungkap Deni Yuspadila selaku Kepala Sub Bagian Tata Usaha Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTS) Pengelola Prasarana Perhubungan Lalu Lintas Jalan (P3 LLAJ) Wilayah III Dishub Provinsi Jawa Barat kepada TribunPriangan.com pada Selasa (11/4/2023).

Kendaraan yang lolos rampcheck dan klakson telolet, tambah dia, akan dipasangi sticker layak jalan, sebagai tanda bahwa kendaraan tersebut diperbolehkan beroperasi selama arus mudik lebaran.

"Ya, kalau layak (jalan), kami persilakan jadi angkutan (umum selama arus mudik) lebaran, jangan gunakan klakson telolet," lengkap Deni

AKP Abdhi Hendriyatna selaku Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Tasikmalaya menambahkan, bahwa pihaknya telah memeriksa puluhan bus serta mini bus antar kota, antar provinsi, dan antar kota dalam provinsi di Terminal Singaparna tersebut termasuk klakson telolet.

"Kami (Polres Tasikmalaya dan Dishub Kabupaten serta Provinsi), melakukan rampcheck dan klakson telolet di Terminal Singaparna. Untuk itu, berbagai kelengkapan angkutan kami periksa," jelas Abdhi.

Lanjutnya, pemeriksaan tersebut meliputi kelengkapan administrasi dan uji teknis kendaraan, seperti sistem pengereman, klakson telolet, lampu, ban, weeper, hingga ketersediaan pemecah kaca di dalam bus.

Berita selengkapnya di tribunpriangan.com

🔗 https://priangan.tribunnews.com/2023/04/11/klakson-telolet-dilarang-bunyi-selama-mudik-tim-gabungan-rampchek-di-singaparna

𝗩𝗶𝗮 :
𝗶𝗻𝗳𝗼𝘁𝗮𝘀𝗶𝗸
@𝗶𝗻𝗳𝗼𝘁𝗮𝘀𝗶𝗸

#infotasik

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar