Masuk Daftar

KKMI, KKRA Kecamatan Sukorambi, Adakan "BIMTEK LITERASI PENULISAN BUKU".

Berita Warga
Berita Warga - Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (KKMI) dan Kelompok Kerja Raudlatul Athfal (KKRA) kecamatan Sukorambi melaksanan Bimbingan Teknis (Bimtek) Literasi Penulisan Buku dalam rangka menguatkan "Gerakan Literasi 1000 Buku" atau yang dikenal " GELIS SERBU" yang di canangkan Kemenag Jember pada 02 September 2024 di Aula Utama Kemenag Jember.

Acara yang yang bertemakan "Menjadi Guru Literat" itu di ikuti oleh 48 peserta. Peserta terdiri dari kepala MI, kepala RA dan guru sertifikasi se wilayah kecamatan Sukorambi. Acara dilaksanakan dari jam 08,00 hingga 14,00 bertempat di Aula Yayasan Al-Alawiyah desa Karangpring kecamatan Sukorambi kabupaten Jember Rabu, 02/10/2024.

Acara ini menurut ketua panitia Bimtek merupakan bentuk dukungan kepada Kementerian Agama kabupaten Jember yang mengimplementasikan slogan Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Kementerian Agama Republik Indonesia menuju madrasah yang maju, bermutu dan mendunia, melalui GELIS SERBU.

Hadir mewakili Kepala Seksi Pendidikan Madrasah dalam acara tersebut, Anang Ismanto, di dampingi oleh pengawas pendidikan madrasah kecamatan Sukorambi Madra"i dan Tim Efektif Gerakan Literasi 1000 Buku Kemenag Jember.

Dalam sambutannya, Anang Ismanto menyampaikan apresiasinya atas komitmen keluarga besar madrasah kecamatan Sukorambi dalam mendukung program literasi ini. Gerakan Literasi 1000 Buku ini menurutnya merupakan upaya bersama untuk menumbuh kembangkan budaya literasi di madrasah, meningkatkan kapasitas warga dan lingkungan madrasah agar literat, dan menjadikan madrasah sebagai taman belajar yang menyenangkan serta ramah anak.

Diakhir sambutannya sebelum membuka acara, Anang Ismanto mengajak kepada semua yang hadir untuk selalu menjaga nama baik madrasah dengan prilaku yang baik dan mendidik. Selain itu juga harus tetap menjaga semangat menjadi guru literat dengan mendukung program GELIS SERBU.

"Gerakan GELIS SERBU ini bukan semata tentang menulis buku, tetapi juga sebuah langkah strategis menuju madrasah yang tidak hanya unggul di tingkat lokal, tetapi juga bermutu internasional", pungkas Anang Ismanto.

Narasumber Bimbingan Teknis (Bimtek) yang dilaksanakan KKMI dan KKRA kecamatan Sukorambi terdiri dua orang. Narasumber I dari Tim Efektif Gerakan Literasi 1000 Buku Kemenag Jember Dwi Isti Mu"allimah, dan Nara sumber II pemenang GTK prestasi tingkat nasional tahun 2022 Juhrowiyah Narsono dari RA Al Munawaroh Sukorambi.

Pengawas Pendidikan Madrasah kecamatan Sukorambi kepada Jurnalis Warga mengatakan, melalui Bimtek yang dilaksanakan KKRA/KKMI kecamatan Sukorambi berharap dapat mendorong para guru, siswa, dan tenaga kependidikan dilingkungan madrasah kecamatan Sukorambi untuk aktif menulis buku, baik sebagai karya tunggal maupun dalam bentuk antologi. Sehingga turut menyukseskan GELIS SERBU yang di program kan Kemenag Jember.

Semoga bisa Gheh, pak. Aamiinn. (Muhlis)

Tagar Populer

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar