Masuk Daftar

(Info Lomba) Olimpiade Bahasa & Aksara Jawa Digital

Berita Warga
Syarat dan Ketentuan Pendaftaran:
• Peserta lomba adalah Pelajar SMA/SMK/Sederajat di wilayah DIY
• Jumlah peserta lomba setiap sekolah tidak dibatasi
• Peserta mendaftar secara kolektif melalui guru Bahasa Jawa di sekolah masing-masing
• Peserta harus mengikuti setiap tahap:
a. Pendaftaran: 9 Juli 2022-15 Agustus 2022
b. Penyisihan : 22 Agustus 2022 - 26 Agustus 2022
c. Final: 1 September 2022-2 September 2022
d. Pengumuman: 10 September 2022
• Technical meeting diumumkan di hari sebelum pelaksanaan melalui MGMP Bahasa Jawa
• Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat

Alur Pendaftaran:
• Calon peserta membuat akun my.id
• Akun my.id yang telah diterima digunakan untuk login laman website pendaftaran
• Password dan username dikirim melaui email my.id
• Calon peserta mengisi biodata pada form yang telah disediakan
• Peserta yang telah registrasi mengerjakan soal pendaftaran sebanyak 10 soal
• Pendaftaran sekaligus merupakan babak penyisihan yang akan diambil 50 peserta dengan skor tertinggi setiap kabupaten

Teknis Soal:
• Bentuk soal pilihan ganda dan essay
• Kalimat soal dan jawaban beraksara Jawa dengan jenis font Nyk Ngayogyan
• Tampilan website telah disetting, sehingga soal beraksara Jawa pasti terbaca di perangkat digital masing-masing
• Soal babak penyisihan terdiri dari 5 paket soal, dengan bentuk soal tertulis dan listening (mirengaken)
• Peserta lomba dinyatakan lolos jika mampu mengerjakan soal dengan jumlah benar soal pilihan ganda minimal 6 nomor, dan soal essay minimal 1 nomor
• Setiap soal diberikan waktu pengerjaan selama 2 menit
• Total waktu selama 30 menit (terhitung setelah pengisian data diri)
• Soal meliputi pengetahuan umum Kebudayaan Jawa

Jadwal Babak Penyisihan:
• KULON PROGO: 22 Agustus 2022
• BANTUL: 25 Agustus 2022
• SLEMAN: 23 Agustus 2022
• KOTA YOGYAKARTA: 24 Agustus 2022
• GUNUNGKIDUL: 26 Agustus 2022

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 2242 kali

Hendrikus M

Sesepuh

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar