Masuk Daftar

Cara Ruku Yang Benar Dalam Shalat

Berita Warga
𝐂𝐀𝐑𝐀 𝐑𝐔𝐊𝐔 𝐘𝐀𝐍𝐆 𝐁𝐄𝐍𝐀𝐑 𝐃𝐀𝐋𝐀𝐌 𝐒𝐇𝐀𝐋𝐀𝐓

👉 Gabung Grup WA http://bit.ly/ITTIBAID

Wajib thuma’ninah ketika rukuk, bahkan ini adalah rukun dalam shalat. Tidak boleh terlalu cepat dalam gerakan shalat sehingga tidak thuma’ninah. Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda :

ثم اركع حتى تطمئن راكعا

“lalu rukuk dengan tuma’ninah…” (HR. Bukhari 757, Muslim 397).

Bahkan Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam dalam banyak hadits menekankan umatnya untuk thuma’ninah dalam rukuk. Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda :

أتمّوا الركوع والسجود؛ فوالذي نفسي بيده، إِنّي لأراكم من بعد ظهري إِذا ما ركعتم، وإِذا ما سجدتم

“Sempurnakanlah rukuk dan sujud. Demi Dzat yang jiwaku berada di tangan-Nya, sungguh aku benar-benar memperhatikan kalian di balik punggungku ketika kalian rukuk dan sujud” (HR. Bukhari no. 742, Muslim no. 425).

Beliau Shallallahu’alaihi Wasallam juga bersabda :

أسوأ الناس سرقة الذي يسرق من صلاته“. قالوا: يا رسول الله! وكيف يسرق من صلاته؟ قال: لا يُتمّ ركوعها وسجودها

“Pencuri yang paling bejat adalah orang yang mencuri dalam shalatnya”. Para sahabat bertanya : “Wahai Rasulullah, bagaimana mencuri dalam shalat itu?”. Beliau menjawab : “Yaitu dengan tidak menyempurnakan rukuk dan sujudnya” (HR. Ibnu Hibban no. 1888, dihasankan Al Albani dalam Ashl Sifat Shalat Nabi, 2/644).

🌐 http://muslim.or.id
🎨 @ittiba.id


#shalat #muslim #hijrah #muslimah #tatacarashalat #carashalat #indonesia #tauhid #agama #islam #tumaninah

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 5371 kali

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terkait

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar