Masuk Daftar

Budidaya Tanaman Serai Wangi Di Kawasan Cijambe Subang

Berita Warga
Balai Penelitian Tanaman Tradisional dan Obat (Balitro) Balai Litbang Pertanian, tidak hanya memberikan pelatihan tentang tata cara "Budidaya Tanaman Serai Wangi" kepada masyarakat desa Kawasan Cijambe Kabupaten Subang, tetapi sekaligus, praktek penanaman bibit serai wangi tersebut. Praktek penanaman bibit serai wangi di pimpin langsung oleh Kepala Balitro Balai Litbang Pertanian, yang juga sebagai Galunggang Wira Tani Lembaga Adat Karatwan (LAK) Galuh Pakuan Wiratno - Sabtu (2/3/2019). , didampingi, Direktur BUMDes Jaya Aulia Desa Cirangkong Edi Hardi, untuk mempraktekkan cara menanam bibit serai wangi yang baik dan benar, agar hasilnya bermutu dan berkualitas. Sambil melakukan penanaman Wiratno menjelaskan tentang jarak tanam serai wangi kepada masyarakat, baik di tanah yang sudah di olah maupun yang belum sama sekali, dengan jarak 1 x 1 meter persegi. Menurut Wiratno, dengan jarak tanam 1 x 1 meter persegi, dengan luas lahan 1 hektare, dibutuhkan sebaanyak 10.000 bibit serai wangi. Masyarakat yang menjadi peserta pelatihan, terlihat begitu serius mengamati Galunggang Wira Tani Wiratno yang sedang memberikan contoh penanaman serai wangi yang baik dan benar kepada masyarakat peserta pelatihan. Para peserta kemudian mengikuti petunjuk Galunggang Wira Tani Wiratno, terkait tata cara penanaman serai wangi tersebut.

Topik Terkait

Lokasi Terkait

Dilihat 2050 kali

Dimanz Hatta

Panutan

0 Komentar

Komentar

Tagar Populer

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar