Masuk Daftar

Berbagi Kebahagiaan: PT Pakar Talenta Unggul Bersama Pemerti Kali Code di Panti Asuhan Mafaza

Berita Warga
Atmago.com, Yogyakarta---PT. Pakar Talenta Unggul, perusahaan konsultan pendidikan yang berlokasi di South Quarter, Tower A, Lantai 18, Jalan RA Kartini, Kavling 8, Jakarta Selatan, berkolaborasi dengan Komunitas Pemerti Kali Code, menggelar kegiatan bermakna di Panti Asuhan Yatim dan Dhuafa Mafaza, Jumat, 27 Desember 2024. Acara ini bertempat di Jalan Veteran No. 93 RT 34 RW 08, Warungboto, Umbulharjo, Yogyakarta.

Panti Asuhan Mafaza, yang berdiri pada 13 September 2022 bertepatan dengan 17 Safar 1444 H, didirikan di atas tanah wakaf dari Hj. Noor Liesnani Pamella dan diresmikan oleh Drs. Heroe Poerwadi, MA, Ketua Umum MES DIY. Saat ini, panti asuhan tersebut menjadi tempat tinggal dan pendidikan bagi sekitar 150 santri, dengan santri putra yang berada di lokasi terpisah di Ketandan, Bantul.

Acara sarasehan bertema “Bijak Menggunakan Media Sosial di Era Digital” menghadirkan narasumber Ulfa F. Oktaviani, S.Psi., CMA, CBT, seorang pakar manajemen media sosial. Turut hadir dalam acara ini, antara lain, Eko Budianto, S.Or (Wakil Ketua Panti Mafaza), Ratna Indriyani Soekmono (Direktur Utama PT Pakar Talenta Unggul) yang diwakili oleh Reinha Delima (Executive Assistant Kantor Pusat Jakarta), dan Drs. Totok Pratopo dari Pemerti Kali Code.

Dalam sambutannya, Reinha Delima menyampaikan bahwa acara ini merupakan bentuk rasa syukur atas ulang tahun pertama PT Pakar Talenta Unggul. “Kami ingin berbagi kebahagiaan sekaligus memberikan kontribusi kepada masyarakat, terutama di lingkungan Panti Asuhan Mafaza,” ujar Reinha. Selain sarasehan, perusahaan juga memberikan santunan kepada anak-anak panti asuhan sebagai bentuk kepedulian kepada sesama.

Eko Budianto selaku Wakil Ketua Panti Mafaza mengapresiasi kegiatan ini. “Kami sangat berterima kasih kepada PT Pakar Talenta Unggul dan Pemerti Kali Code. Semoga perusahaan ini terus berkembang dan semakin sukses di masa mendatang,” tuturnya.

Sementara itu, Ustaz Harris Syarif Usman, S.H., M.Kn., dari Pemerti Kali Code, mengingatkan pentingnya menjaga Kali Code sebagai ikon kota Yogyakarta dan bagian dari sumbu filosofi budaya kota tersebut.

"Kami terus mendorong warga bantaran kali untuk bersama-sama menjaga dan memetri Kali Code,” katanya.

Melalui kegiatan ini, anak-anak panti asuhan diajak untuk memahami pentingnya literasi digital di era modern. Selain belajar bijak menggunakan media sosial, mereka juga didorong untuk mengembangkan kemampuan dalam membuat konten kreatif, seperti video, tulisan, dan desain visual. Tujuannya, agar mereka tidak hanya mengikuti perkembangan zaman tetapi juga mampu memanfaatkan peluang besar di dunia digital. (ar)

Tagar Populer

Berita Warga Terpopuler

Berita Warga Terbaru

Jelajahi Informasi Lebih Dalam

Berita Warga

Kabar berita terkini dari warga

Loker

Informasi lapangan pekerjaan

Acara

Undangan acara untuk warga

Laporan Warga

Masalah yang terjadi di lingkungan

Komunitas

Ruang komunitas AtmaGo

Lihat kabar pilihan, khusus dirangkum untukmu!

Masuk Daftar