Gebyar Budaya Kampung Cinere
Acara

Karang Taruna (Katar) RW 12 Kelurahan Cinere akan menggelar kegiatan Gebyar Budaya Kampung Cinere pada 02-03 November 2019. Kegiatan tersebut dilakukan untuk memeriahkan peringatan Sumpah Pemuda ke-91 yang jatuh setiap tanggal 28 Oktober.
Ketua Katar RW 12 Kelurahan Cinere, Muhammad Ali menjelaskan, Gebyar Budaya Kampung Cinere akan digelar selama dua hari. Dalam acara tersebut juga akan digelar Festival Pencak Silat Betawi yang memperebutkan Piala Wali Kota Depok, Mohammad Idris.
“Akan ada lenong, jalan santai, senam, festival band, pameran UMKM Kelurahan Cinere, santunan yatim dan masih banyak lagi,” jelasnya.
Ini juga merupakan ajang silahturahmi dan menjadi bentuk pembelajaran kerja sama yang baik antara Karang Taruna kelurahan, kecamatan, forum silahturahmi, LPM serta Kumpulan Orang-Orang Depok (KOOD).
Mudah-mudahan lancar kegiatannya.
Sumber: Humas Pemkot Depok
Ketua Katar RW 12 Kelurahan Cinere, Muhammad Ali menjelaskan, Gebyar Budaya Kampung Cinere akan digelar selama dua hari. Dalam acara tersebut juga akan digelar Festival Pencak Silat Betawi yang memperebutkan Piala Wali Kota Depok, Mohammad Idris.
“Akan ada lenong, jalan santai, senam, festival band, pameran UMKM Kelurahan Cinere, santunan yatim dan masih banyak lagi,” jelasnya.
Ini juga merupakan ajang silahturahmi dan menjadi bentuk pembelajaran kerja sama yang baik antara Karang Taruna kelurahan, kecamatan, forum silahturahmi, LPM serta Kumpulan Orang-Orang Depok (KOOD).
Mudah-mudahan lancar kegiatannya.
Sumber: Humas Pemkot Depok